11 Desember 2008

Natal Harusnya Bulan Juni?

Astronom memperhitungkan Natal seharusnya jatuh pada bulan Juni, dengan memperhitungkan kemunculan bintang Natal. Ilmuwan menemukan, bintang bersinar terang di Bethlehem 2.000 tahun lalu yang dijadikan identifikasi kelahiran Yesus adalah 17 Juni, bukan 25 Desember.

Peneliti mengasumsikan 'bintang natal' yang terlihat di langit, adalah kombinasi planet Venus dan Jupiter yang berada pada posisi yang menjadikannya lebih bersinar terang dari biasanya. Formasi seperti ini menjadikan sebuah cahaya yang bersinar terang.

Jika pengukuran tim ini benar, maka dapat disimpulkan Yesus memiliki bintang Gemini, bukan Capricorn seperti yang diyakini sebelumnya.

Astronom Australia Dave Reneke menggunakan software yang rumit untuk menggambarkan posisi pasti dan memetakan langit seperti yang terjadi di tanah suci lebih dari 2.000 tahun lalu.

"Kami memiliki software yang bisa membuat ulang kondisi malam di angkasa di setiap waktu beberapa ribu tahun yang lalu. Kami gunakan itu untuk kembali ke masa Yesus lahir seperti dalam Bible. Masa itu Venus dan Yupiter sedang sangat berdekatan dan bisa menjadi satu cahaya terang di langit,” kata dosen astronomi yang juga editor majalah Sky and Space ini seperti dikutip dari The Telegraph.

"Kami tidak mengatakan pasti itu bintang Natal, tapi ini bisa jadi penjelasan terkuat sejauh ini. Tidak ada penjelasan lain yang bisa mendekati pada waktu itu,” tambahnya.

Reneke, merupakan mantan kepala di Port Macquarie Observatory New South Wales. Dia mengatakan 25 Desember bisa dipertimbangkan, namun hal itu sulit terjadi.

"Kami tidak mencoba untuk menghina suatu agama. Namun sangat mendukung dengan munculnya obyek bercahaya terang pada 2.000 tahun lalu itu. Pertentangan ilmu dan agama bisa mengecewakan orang. Tapi untuk kasus ini, saya kira malah memperkuat keimanan seseorang,” katanya. (inilah.com)

1 komentar :

Anonim mengatakan...

pendekatan astronomis ternyata menguakkan sebuah fakta sejarah yang mungkin selama ini dengan sengaja dikaburkan untuk kepentingan tertentu.

trims infonya

Tulisan Terkait: