07 Juli 2012

Prediksi Hasil Pilkada DKI Jakarta 2012

Prediksi Hasil Pilkada DKI Jakarta 2012 - Seperti apa prediksi hasil Pilkada DKI Jakarta 2012 yang akan berlangsung 11 Juli 2012 yang akan datang? Sejauh ini sudah banyak survei-survei yang dilakukan untuk memprediksi hasil Pilkada DKI Jakarta 2012. Namun demikian tentunya untuk hasil akhir Pilgub DKI Jakarta 2012 ini tentu akan ditentukan oleh suara pemilih yang sah pada saat hari penjoblosan nanti.

Berikut ini blog Karo Cyber akan mencoba menyajikan beragam informasi tentang prediksi Pilkada DKI Jakarta 2012 yang diperoleh dari berbagai sumber situs internet:

1. Prediksi Polling Detikcom

Dari data statistik Polling yang dilakukan oleh Detikcom terlihat bahwa pasangan nomor urut pertama Foke dan Nara menduduki posisi paling teratas dengan persentase Polling 53.25 persen. Sementara untuk posisi kedua disusul oleh pasangan nomor 4, yaitu Hidayat dan Didik dengan persentase 28, 46 persen.


Sementara untuk pasangan nomor urut 6 Alex dan Nono mendapatkan jumlah persentase polling sebesar 14,55 persen. Adapun pasangan Jokowi dan Ahok dengan nomor urut tiga mendapatkan persentase polling 3, 21 persen.

Adapun dua pasangan yang paling mendapatkan persentase polling terendah adalah pasangan nomor urut 5, Faisal dan Biem dengan total persentase polling 0.4 persen, dan pasangan nomor urut 2, Adji dan Reza hanya mendapatkan 0,12 persen dari jumlah Polling.

Keterangan: Hasil polling Detikcom untuk prediksi Pilkada DKI Jakarta 2012 ini sendiri diperoleh pada, Sabtu (7/7/2012), Pukul 12.00 WIB.

2. Versi Forum Kaskus


Forum Kaskus memang tidak melakukan Polling hasil Pilkada DKI Jakarta 2012 secara langsung> Namun melalui sub forum Berita dan Politik dibuat theread khusus yang membahas masing-masing calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang akan bertarung pada Pilgub Jakarta 2012 mendatang.

Dari hasil Theread yang dibuat untuk masing-masing calon, maka hasilnya terlihat adalah sebagai berikut:

1. Untuk Theread Jokowi dan Ahok mendapatkan jumlah komentar sebenyak 9,018 dengan jumlah halaman yang dilihat adalah 218,537 kali.

2. Untuk Theread Foke dan Nara mendapatkan jumlah komentar sebenyak 1,937 dengan jumlah halaman yang dilihat sebanyak 55,490 kali.

3. Untuk Theread HNW dan Didik mendapatkan jumlah komentar sebenyak 2,272 dengan jumlah halaman yang dilihat sebanyak 48,908 kali.

4. Untuk Theread Alex dan Nono mendapatkan jumlah komentar sebenyak 607 dengan jumlah halaman yang dilihat sebanyak 10,125 kali.

Adapun untuk kedua calon lainnya, yaitu pasangan Faisal dan Biem dan juga Adji dan Reza tidak tampak keberadaanya di sub Forum Berita dan Politik Kaskus.

Demikianlah sekilas pandang mengenai prediksi hasil Pilkada DKI Jakarta 2012 atau prediksi Pilgub hasil DKI Jakarta 2012. Semoga informasi ini kiranya bermanfaat bagi kita semuanya.

0 komentar :

Tulisan Terkait: