15 Mei 2011

MU Juara Liga Inggris 2011

MU Juara Liga Inggris 2011 - Manchester United (MU) secara resmi menjadi juara Liga Inggris 2011. Hasil ini dikukuhkan setelah klub besutan Alex Ferguson tersebut berhasil menahan imbang Blackburn Rovers dengan skor 1-1 dalam lanjutan Liga Primer Inggris di Ewood Park, Sabtu (14/5/2011) malam WIB.

Gol penalti Wayne Rooney di babak kedua, sekaligus mengantarkan MU memastikan diri sebagai jura Liga Inggris 2011. Hasil seri kontra Blackburn Rovers sudah cukup buat "Setan Merah" terhindar dari kejaran Chelsea yang menguntit di belakangnya.

Keberhasilan MU menjadi juara Liga Inggris 2011 membawa arti tersendiri buat klub "Setan Merah". Dengan titel juara kali ini, MU berhasil mencatatkan diri sebagai sebuah klub terbesar di kancah Liga Inggris dengan rekor 19 kali menjadi juara, mengalahkan rekor yang selama ini dipegang oleh Liverpool dengan perolehan 18 titel juara.

Tepat 21 tahun lalu Liverpool menorehkan rekor yang sepertinya akan sangat sulit untuk disamai apalagi dipatahkan saat mereka meraih gelar juara Liga Inggris yang ke-18 pada musim 1989/1990. Di tahun yang sama jumlah gelar The Red Devils baru tujuh.

Namun 21 tahun berselang Liverpool dipaksa mengakui keunggulan MU. Saat The Kop tak kunjung mampu menunjukkan daya saing di Liga Inggris, 'Setan Merah' justru sangat dominan dan jadi penguasa Premier League.

Pengejaran MU terhadap Liverpool dimulai musim 1992/93 saat Sir Alex Ferguson memberi titel Liga Inggris pertamanya, atau yang kedelapan buat The Red Devils. Dalam perjalanannya MU sempat menjalani persaingan ketat dengan Blackburn Rovers, Arsenal dan Chelsea yang mampu menyelingi titel juara pasukan dari Theater of Dreams.

Dan 18 tahun setelah titel liga perdananya, Fergie ternyata mampu menambah 11 gelar lainnya. Termasuk titel ke-19 yang baru saja dipastikan didapat beberapa jam lalu, titel yang membuat mereka kini jadi klub dengan titel juara liga terbanyak.

0 komentar :

Tulisan Terkait: