25 Agustus 2010

4 Matahari di China

4 Matahari di China - Fenomena 4 Matahari yang muncul di China kini tengah ramai di diskusikan di twitter, Facebook dan juga BlackBerry Messenger (BBM). Banyak pengguna situs dan alat komunikasi tersebut menyebutkan bahwa fenomena 4 matahari di China adalah sebagai salah satu tanda kiamat akan segera tiba.

Munculnya video 4 Matahari di internet telah membuat fenomena alam ini menjadi perbincangan hangat diberbagai media masyarakat, baik di internet dan juga melalui perangkat ponsel.



Video 4 Matahari atau Sun Dog

Sebagian pengguna memang ada yang meyakini bahwa keberadaan video 4 matahari memang benar terjadi di China. Namun ada juga sebagian orang tidak percaya, dan menuding bahwa keberadaan video tersebut hanya ulah iseng seseorang yang sengaja mengedit gambar.

Adapun yang terlihat pada video 4 Matahari adalah penampakan putaran garis yang masing-masing dilewati oleh 4 titik cahaya terang matahari.

Sementara itu pihak Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) mengungkapkan bahwa fenomena matahari 4 merupakan kejadian yang biasa terjadi.

Hal itu ditegaskan oleh Thomas Djamaludin, peneliti senior astronomi dan astrofisika di Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), saat dihubungi pada Rabu (25/8) ini.

“Fenomena itu dinamakan sun dog atau anjing penjaga matahari. Cahaya tersebut biasa muncul di kanan kiri halo sehingga sering dianggap matahari meskipun memiliki ukuran lebih kecil,” katanya.

Kejadian ini, ujar Thomas, disebabkan oleh pembiasan cahaya matahari oleh kristal es. Biasanya muncul di arah ufuk di mana matahari terbit belum terlalu jauh dari horizon atau kaki langit.

"Ketentuannya, di sekitar arah matahari muncul kristal-kristal es yang membiaskan cahaya. Biasanya, terjadi dua fenomena yaitu halo dan sun dog."

Untuk halo sendiri, menurut Thomas, Indonesia sering mengalami kejadian yang sama meskipun tidak dengan sun dog.

0 komentar :

Tulisan Terkait: