29 Juni 2009

Pendaftaran PSB Online Jakarta

PSB Online Jakarta - Pendaftaran Siswa Baru (PSB) Online untuk peserta didik baru SMA dan SMK Negeri Jakarta akan dibuka lewat situs online yang beralamat di jakarta.psb-online.or.id. Kendalanya sistem ini tidak memberikan kelonggaran kepada siswa yang terlambat mendaftar.

Pendaftaran akan dilangsungkan pada tanggal 1-3 Juli 2009. "Jika masih ada bangku kosong kami akan buka lagi tahap ke dua pada 9-10 Juli," Ujar Wakil Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Kamalludin, seperti yang dikutip dari situs vivanews.com, Senin (29/06/09).

Pengumuman hasil seleksi pendaftaran tahap pertama akan diumumkan pada tanggal 4 Juli 2009, dan untuk pengumuman tahap ke dua, dilaksanakan pada 10 Juli 2009.

Laporan untuk pendaftaran tahap pertama bisa dilakukan pada 6-7 Juli. Tahan ke dua 11 Juli 2009. Kegiatan belajar akan dijadwalkan mulai 13 Juli 2009. "Siswa yang sudah diterima harus segera lapor diri, bila tidak lapor sesuai jadwal dianggap mengundurkan diri."

Mulai tahun ini, setiap calon siswa SMA diberi kesempatan untuk memilih sedikitnya lima sekolah sasaran. Tahun sebelumnya calon siswa SMA hanya diberi kesempatan memilih tiga sekolah. Sedangkan untuk calon siswa SMK mendapat tiga pilihan sekolah sesuai nilai ujian nasional.

Bagi siswa dari luar Jakarta yang belum memiliki dokumen kelulusan lengkap, diperkenankan mendaftar dengan menyertakan Surat Keterangan Hasil Ujian Negara (SKHUN) yang dilegalisir. "Dengan itu mereka tidak akan telat daftar,” katanya.

Kamalludin mengatakan, sistem online memperkecil peluang kecurangan dalam pendaftaran siswa baru. Pendaftar dibatasi dengan peringkat dan daya tampung sekolah. "Jadi kalau satu sekolah hanya menampung 300 maka hanya 300 siswa yang diterima berdasarkan peringkat hasil ujian yang diminta, tidak lebih," ujarnya.

0 komentar :

Tulisan Terkait: