10 Desember 2008

Video Kerusuhan Oleh Geng Anak Muda Yunani

Kematian Alexandros Grigoropoulos menyulut neraka di Athena. Bocah berusia 15 tahun yang tewas tertembak polisi ini, telah memicu geng anak muda di Yunani untuk membakar dan merusak berbagai bangunan di Athena. Dalam prosesi penguburan bocah itu dihadiri oleh 6000 orang dan kerusuhan sedikit mereda.



Video: Kerusuhan Di Yunani


Kerusuhan yang terjadi selama empat hari terakhir di kota Athena membuat Perdana Menteri Yunani Costas Karamanlis berang dan mengatakan bahwa perusuh adalah musuh demokrasi. “Semua yang menyebabkan korban dan kekerasan adalah musuh demokrasi,” ujar Karamanlis dalam wawancaranya dengan televisi.

Kemarahan geng anak muda menyebabkan rusaknya ratusan bangunan, termasuk bank dan hotel, begitupula dengan mobil yang terletak di Athena. Menurut pemimpin sosialis oposisi George Papandreo ini karena pemerintah konservatif tidak becus mengelola negara dan mengatasi kerusuhan.

Yunani yang nadi ekonominya bergantung dari pariwisata sedang menghadapi pukulan berat akibat krisis finansial yang melanda dunia. Selain itu, miskinnya pekerjaan untuk lulusan sekolah juga menjadi salah satu bom waktu yang menunggu pemicu.

0 komentar :

Tulisan Terkait: