Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengirim SMS (pesan singkat) ke semua pengguna telepon seluler (Ponsel) di seluruh Indonesia mulai Selasa (28/10) sore sampai besok (Rabu, 29/10). "Ini berkaitan dengan Peringatan 80 Tahun Sumpah Pemuda dan 100 Tahun Kebangkitan Nasional.
Presiden SBY menaruh harapan besar pada generasi muda Indonesia, karena merekalah yang akan mewujudkan masa depan bangsa yang gemilang," kata Juru Bicara Kepresidenan Andi Mallarangeng dalam pesan singkatnya, Selasa (28/10) malam.
Presiden SBY menaruh harapan besar pada generasi muda Indonesia, karena merekalah yang akan mewujudkan masa depan bangsa yang gemilang," kata Juru Bicara Kepresidenan Andi Mallarangeng dalam pesan singkatnya, Selasa (28/10) malam.
Pesan singkat yang akan dikirim Presiden mengenai bahaya narkoba. "Narkoba adalah ancaman yang bisa membahayakan masa depan generasi muda kita. Karena itu, Presiden SBY ingin mengingatkan kita semua terhadap bahaya narkoba terhadap generasi muda," kata Andi.
Menurut Andi, pengiriman SMS ini dilakukan bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) dan provider telepon seluler. "Sebelumnya juga hal semacam ini pernah dilakukan bersama BNN," kata Andi. (kompas.com)
0 komentar :
Posting Komentar