03 September 2008

Piala Dunia 2006 Sudah Diatur

Wartawan Declan Hill membuat pernyataan mengejjutkan. Dalam bukunya berjudul "Fix" disebutkan, setidaknya ada empat pertandingan Piala Dunia 2006 di Jerman yang hasilnya sudah diatur sebelumnya.

Buku yang terbit pada Senin (1/9) itu juga menyebutkan, ada sindikasi judi Asia yang berbasis di Bangkok (Thailand), memengaruhi pemain dari Ghana, Ekuador, dan Ukraina untuk mengatur hasil pertandingan di Piala Dunia 2006.

Di antara pertandingan yang sudah diatur hasilnya adalah partai antara Ghana lawan Italia di babak penyisihan grup. Pertandingan antara Ghana dan Brasil di putaran 16 besar juga sudah diatur. Selain itu, pengaturan hasil juga dilakukan pada partai perempat final antara Ukraina lawan Italia.

Menurut penulis buku itu, hasil pertandingan di tiga partai itu sudah diketahui sebelum dilakukan kick-off. Menurutnya, pengaturan pertandingan itu sudah terbukti kebenarannya.

Kapten Ghana, Stephen Appiah juga mengatakan, dia sempat menjadi target oleh seseorang agar mau diajak konspirasi mengatur hasil pertandingan. Namun, dia menolaknya. Sementara, pejabat sepakbola Ghana membantah terjadi pengaturan yang melibatkan timnya.

Jika benar terjadi pengaturan pertandingan, maka itu merupakan skandal lain yang terjadi di Piala Dunia 2006 yang akhirnya dimenangkan Italia. Sebelumunya, Piala Dunia 2006 juga diwarnai dengan skandal tiket.

Sumber: www.kompas.com

0 komentar :

Tulisan Terkait: