10 September 2009

Lowongan CPNS Departemen Perdagangan 2009

Lowongan CPNS Departemen Perdagangan 2009 - Departemen Perdagangan (Depdag) Republik Indonesia membuka kesempatan dan lowongan kerja kepada warga negara Indonesia menjadi calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dengan memenuhui beberapa ketentuan yang telah ditetapkan oleh Depdag.

Persyaratan Para Pelamar CPNS Departemen Perdagangan yang sudah ditetapkan antara lain:

1. Persyaratan Umum

a. Warga Negara Indonesia
b. Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
c. Memiliki Integeritas yang tinggi terhadap NKRI
d. Berusia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun per 31 Desember 2009
e. Tidak berkedudukan sebagai CPNS/PNS, Calon Anggota/Anggota TNI/POLRI
f. tidak berkedudukan sebagai anggota atau Pengurus Partai Politik
g. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS/ Anggota TNI/POLRI atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta
h. Tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan Putusan Pengadilan
i. Memenuhi jenjang pendidikan dan kualifikasi pendidikan yang sesui.

2. Persyaratan Khusus:

a. Lulus Perguruan Tinggi Negeri/ Perguruan Tinggi Swasta yang terakreditasi Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi dibuktikan dengan Nomor SK dari Badan Akreditasi Nasional dan tertera ijazah/Transkrip nilai.

b. Untuk lulusan Perguruan Tinggi Luar Negeri harus mendapat pengesahan dari Ditjen Pendidikan Tinggi disertai dengan konversi IPK ke dalam skala 4.

c. IPK minimal 2.5 dibuktikan dengan salinan transkrip Nilai Akhir.

Bagi anda yang serius ingin mendaftarkan diri untuk menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil pada Dinas Perdagangan tahun 2009 ini, maka anda bisa mendapatkan informasi selengkapnya melalui situs resmi Lowongan CPNS Depdag 2009 disini

0 komentar :

Tulisan Terkait: