25 April 2009

Pemenang AMI Awards 2009

Update: Berikut adalah Daftar Pemenang AMI Awards (Anugrah Musik Indonesia) 2009

daftar pemenang penganugerahan AMI Award:

Idola Cilik
Lagu Idola Cilik (All Artist)
Lagu Pop Terbaik
Laskar Pelangi (Nidji)
Pendatang baru terbaik
The Changcuters

Album pop terbaik
(P.U.S.P.A) ST 12
Lifetime Achivement
God Bless
Artis Solo Wanita/Pria/Duo/Dangdut Terbaik
Ridho Irama dan Sonet 2 Band lagu menunggu
RBT
Ungu (Dengan Nafasmu)

Artis Solo Wanita
Agnes Monica
Artis Solo/Duo/Kolaborasi/Grup Rock terbaik
Kotak
(Karya Produksi) Terbaik
Laskar Pelangi- Nidji

Karya Produksi World Music Instrumental Terbaik
Clarissa Tamara Lagu Aku Cinta
Karya produksi Keroncong terbaik
Gesang (Sebelum aku mati)
Dangdut melayu terbaik
Iis Dahlia (Janji hati)

Artis solo wanita/pria/duo/grup dangdut terbaik
Liza Natalia (Pasukan joged)
Lagu berbahasa daerah terbaik
Koko Thole (Gandrung)
Karya Kolaborasi terbaik
Dewiq feat Ipank (Be Te)

Album Jazz terbaik
Its Time (Tohpati)
Artis Solo Pria terbaik
Afgan (Terima kasih cinta)
Album rock terbaik
Kotak Kedua (Kotak)

Duo/Kolaborasi/Grup terbaik
Kerispatih (Demi Cinta)
Produser rekaman terbaik
The Special one (Yovie W & Jan Djuhana, Sony BMG)

Karya R & B terbaik
Tompi (Sedari dulu)
Karya dance/electronic terbaik lewat lagu
'Selamat Malam' Pongky Jikustik.

Anugrah Musik Indonesia Awards 2009 (AMI Awards 2009) sudah dilangsungkan pada, Jumat (24/4/2009), berikut adalah beberapa berita seputar pemanang AMI Awards 2009, dan untuk peraih yang lainnya akan di update terus melalui artikel ini



Video: Suasana AMI Awards 2009

Band Yovie and The Nuno mendapat penghargaan sebagai Album Terbaik dalam Anugerah Musik Indonesia 2009. Saat mengucapkan terima kasih, ada pernyataan Yovie yang seolah menyindir ST 12.

"Alhamdulillah. Ini Anugerah Musik Indonesia kan, bukan Anugerah Musik Melayu?" ujar Yovie saat menerima penghargaan di Balai sarbini, Semanggi, Jakarta Selatan, Jumat (24/4/2009).

Yovie and The Nuno memang berada dalam satu nominasi dengan band ST 12 yang bergenre pop melayu. Dalam kategori Band Pop Terbaik, ST 12 unggul dari band pelantun 'Dia Milikku' itu. Namun di album terbaik, Yovie and The Nuno lebih unggul. Namun apakah pernyataan Yovie merupakan sindiran, tidak ada yang tahu.

Tak hanya itu Yovie yang juga satu nominasi D'Masiv seakan memberi sindiran halus pada band asal Jakarta itu. Band D'Masiv memang tengah diduga sebagai plagiator. Dan dalam ucapan terima kasihnya, Yovie sempat menyatakan sikapnya mengenai hal tersebut.

"Kami akan mepertahankan karya yang original. Semoga kami tidak tergoda untuk menjadi band plagiat," tegas Yovie lagi.

Menurut Anda, apakah itu sebuah sindiran?


Sementara itu Band rock legendaris Indonesia God Bless patut berbangga hati. Bagaimana tidak, di Anugerah Musik Indonesia 2009, band rock yang terbentuk sejak tahun 1973 itu mendapatkan penghargaan tertinggi.

Penghargaan Lifetime Achievement diterima band yang digawangi Achmad Albar itu karena konsistensi serta berbagai prestasi yang telah diterimanya.

"God Bless bersyukur pada Tuhan Yang Maha Kuasa atas semua yang diberikan," ujar Achmad Albar mewakili seluruh personel God Bless saat menerima penghargaan di Balai Sarbini, Semanggi, Jakarta Selatan, Jumat (24/4/2009) malam.

Penghargaan itu memang tidak berlebihan mengingat God Bless tetap bisa beratahan di belantika musik walaupun banyak pendatang baru yang berdatangan. Bahkan pada 5 Mei mendatang, tepat di ultah God Bless yang ke-36, pelantun 'Panggung Sandiwara' itu akan meluncurkan album ke-6nya. Wow!

Setelah menerima penghargaan, God Bless berkolaborasi dengan band Slank. Walau berbeda generasi, namun keduanya bisa tampil dengan kompak. Walau tebilang tidak muda lagi, God Bless bisa mengimbangi penampilan Slank yang atraktif. (detikhot.com)

3 komentar :

Anonim mengatakan...

"Alhamdulillah. Ini Anugerah Musik Indonesia kan, bukan Anugerah Musik Melayu"
Menurut Anda, apakah itu sebuah sindiran?
Kayakx sih IYA....?
HIDUP Yovie..!!!!!
He...3x
GBU

Anonim mengatakan...

Semoga Musik Indonesia tidak semakin terjajah sama org malay, melalui agen2 mereka saat ini....ST12,Kangen,Hijau Daun !! SAdarlah wahai pendengar musik Indonesia !!!!!!!!!!!

Anonim mengatakan...

@ ini negara bebas kalau ada yang ngeband aliran melayu emang saaaaalah............besar hati donk mungkin aja era sekarang pop melayu, jangan keliatan sirik gitu deh

Tulisan Terkait: