24 Februari 2009

Petinju Tujuh Bulan Koma Akhirnya Tersenyum

Pada 16 Juli 2008 yang lalu, Oscar Diaz petinju yang berasal dari San Antonio itu harus menerima kenyataan pahit. Bertarung melawan Delvin Rodriguez, pria berusia 26 tahun yang memiliki rekor 26-3-12 KO itu kalah TKO di ronde ke-10.


Foto: Oscar Diaz Sebelah Kiri (boxing)

Penderitaannya tak berhenti di situ, ketika Antonio berada di sutunya, Diaz jatuh pingsan dan dokter ring langsung sibuk memberikan bantuan. Karena tidak ada tanda-tanda siuman, Diaz akhirnya dilarikan ke rumah sakit dan dengan segera dilakukan oprasi mengingat ada pendarahan di otaknya.

Setelah tindakan operasi yang berlangsung selama dua jam itu, Diaz tetap berada dalam kondisi koma sampai dengan bulan September. Namun, kini Diaz sudah sadar dan menunjukkan perkembangan pesat sehingga tim dokter yang merawatnya mengaku senang dan merasa ada keajaiban di dalam kasus ini.

Saat ini Keadaannya sangat jauh berbeda jika kita bandingkan dengan pertama kali melihatnya. Dia sudah dapat memberikan reaksi dengan baik, bisa bangun, tersenyum, dan mengacungkan jempol. Kami sangat bahagia melihat kemajuannya," ungkap Dr David Jimenez Seperti yang dilaporkan Kompas, (24/02).

Untuk masa penyembuhan lebih lanjut Diaz akan masuk sebuah fasilitas rehabilitasi lokal. Di sana dia akan menjalani terapi lanjutan, demikian laporan tersebut lebih lanjut.

0 komentar :

Tulisan Terkait: