13 Februari 2009

Pesawat Continental Airlines Jatuh Amerika Serikat

Sebanyak 50 orang tewas setelah pesawat Continental Airlines jatuh di Kota Buffalo, New York, Amerika Serikat, Kamis (12/2) malam waktu setempat. Lokasi jatuh pesawat berada 16 kilometer dari bandar udara tujuan, Buffalo Niagara. Pesawat nahas ini menimpa sebuah rumah sehingga menimbulkan kebakaran hebat.



Video: Liputan Berita Seputar Jatuhnya Pesawat Continental Airlines

Api akibat jatuhnya pesawat Continental Airlines membakar rumah dan badan pesawat saat petugas pemadam dan regu penolong tiba di lokasi menjelang tengah malam waktu setempat. Pesawat jenis Q-400 Bombardier bermesin baling-baling itu jatuh di pinggiran Kota Buffalo. Ketika kecelakaan terjadi, cuaca dilaporkan berkabut disertai tiupan angin berkecepatan sedang 27 kilometer per jam.

Akibat kecelakaan itu, sebanyak 49 orang, termasuk empat awak pesawat dipastikan tewas. Selain itu, kecelakaan juga merenggut satu korban di darat. Warga sekitar menuturkan, mereka sempat mendengar suara ledakan yang langsung diikuti dengan nyala api terang. Ledakan itu juga diikuti getaran yang cukup kuat.

Pesawat Continental Airlines dengan nomor penerbangan 3407 itu sedang dalam penerbangan rutin dari Newark, New Jersey menuju Buffalo. Sejauh ini, penyebab jatuhnya pesawat itu belum diketahui. Badan Penerbangan Federal (FAA) telah menyatakan akan segera mengirimkan petugasnya ke lapangan (liputan6.com)

0 komentar :

Tulisan Terkait: