04 Agustus 2008

Aksi Gila Pembalap Inggris Menjelang Olimpiade

AKSI gila dilakukan sejumlah atlet Inggris yang akan ikut Olimpiade. Mereka berpose bugil untuk iklan sebuah produk minuman. Salah satunya, pembalap sepeda wanita, Rebecca Romero.

Fotonya memang bukan seronok, tapi artistik. Tak ada penonjolan pada pemaparan keseksian tubuh mereka. Yang muncul justru penonjolan pada otot-otot atlet yang akan berlaga di Beijing itu. Kecuali Romero, atlet lainnya adalah pelompat jangkit Phillips Idowu dan perenang Gregor Tait.

"Semua orang terbiasa melihat atlet di pertandingan atau menang. Tapi kami ingin memberi peluang melihat atlet, otot, dan kekuatannya, merayakan body dan semangat, kerja keras dalam latihan pada semua atlet di level manapun," ujar Direktur Marketing Coca Cola Inggris, Cahtryn Sleight.

Rebecca Romero, misalnya, tampak tampil sambil mengayuh sepeda dengan konsentrasi tinggi. Tak selembar benang pun membalut tubuhnya. Tapi, tak ada penonjolan pada bagian-bagian tubuh yang memunculkan kesan seronok.

Rebecca, 28 tahun, empat tahun lalu di Athena juga mewakili Inggris. Dia meraih medali perak. Tapi, di cabang dayung. Dua tahun lalu, dia beralih jadi pembalap sepeda atas saran dokter untuk mengatasi kelelahan otot yang pernah dia alami.

Setelah memposisikan diri sebagai salah satu pembalap wanita papan atas dunia, Rebecca sekarang mengincar sejarah di Olimpiade Beijing. Dia berharap bisa jadi wanita Inggris pertama yang memenangkan medali Olimpiade di dua cabang yang berbeda. Dia difavoritkan bisa meraih medali emas di nomor 3.000 m individual pursuit, nomor yang mengantarnya jadi juara dunia.

0 komentar :

Tulisan Terkait: